Pada boneka yang menyerupai manusia, beberapa orang berpikir bahwa terdapat jiwa manusia yang terperangkap di dalam boneka yang menyerupai manusia. Dalam film-film horor pun, seringkali dimunculkan sosok boneka mistis yang menyeramkan.
Apa yang ada di benak Anda jika melihat ada orang yang bepergian dengan membawa boneka yang mempunyai tampilan menyeramkan? Mungkin Anda akan berpikir bahwa orang itu memiliki kegemaran yang aneh.
Baru-baru ini, maskapai penerbangan di Thailand mengumumkan sebuah peraturan yang bisa terbilang aneh. Maskapai yang bernama Thai Smile Airways itu, menetapkan peraturan untuk memperbolehkan pelanggan memesan kursi pesawat untuk Luk Thep, boneka mirip manusia yang sedang menjadi tren di Thailand. Kebijakan yang cukup mistis bukan?
Luk Thep, atau diterjemahkan sebagai �malaikat anak-anak� adalah sebuah boneka menyerupai manusia yang berisi roh anak-anak. Dilansir dari refinery29.com, boneka ini dipercaya akan membawa keberuntungan. Orang yang memiliki boneka ini (pemilik boneka) akan memperlakukan boneka Luk Thep seperti anak-anak sungguhan. Tak sedikit pemilik boneka megikutsertakan bonekanya ketika hendak makan di restoran bahkan ketika bepergian.
Kebijakan yang ditetapkan oleh maskapai penerbangan ini sebagai bentuk respon terhadap pelanggan maskapai tersebut. Pasalnya, pelanggan merasa terisnggung karena boneka Luk Thep miliknya harus disimpan di tempat penyimpanan yang tak layak. Dengan kebijakan yang telah dikeluarkan maskapai ini, kini boneka Luk Thep pun mendapatkan kuota kursi yang sama layaknya penumpang. Pelayanan yang diberikan pun tidaklah berbeda. Luk Thep tetap diberikan minuman serta makanan ringan.
Namun, kebijakan yang terbilang aneh ini tak sepenuhnya disetujui oleh warga Thailand. Prayuth Chan-Ocha, perdana Menteri Thailand memberikan nasehat kepada masyarakat agar tidak membuang uang dengan percuma. Beliau juga mengatakan untuk tidak terpengaruh dengan tren yang ada serta tidak terbawa pada arus kepercayaan yang belum terbukti kebenarannya.
Setelah kebijakan itu ditetapkan, beberapa orang mencoba menyelundupkan barang-barang ilegal ke dalam boneka Luk Thep. Baru-baru ini, seorang penumpang ketahuan menyelundupkan 200 tablet yaba (semacam amphetamine; obat yang merangsang sistem saraf pusat) dalam satu boneka Luk Thep. Wah, benar-benar memanfaatkan kesempatan ya.
Demikian artikel tentang Aneh, Boneka Mistis Luk Thep Juga Disediakan Tempat Duduk di Pesawat ini dapat kami sampaikan, semoga artikel atau info tentang Aneh, Boneka Mistis Luk Thep Juga Disediakan Tempat Duduk di Pesawat ini, dapat bermanfaat. Jangan lupa dibagikan juga ya! Terima kasih banyak atas kunjungan nya.